Jurnal GALANG Vol.2 No. 3 - Agustus 2007
DESCRIPTION
Mendasari dari konsep dan pandangan yang beragam tentang relasi filantropi dan kapitalisme, pada edisi ketiga di tahun kedua ini Galang mencoba mengulas dan menyajikan secara kritis wacana tersebut. Kami menyajikan kasus-kasus yang mendukung teori yang diuraikan para penulis. Selain artikel penulis dalam negeri yang mengritisi apa dibalik implementasi program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR), filantropi yang dikaitkan dengan filsafat kapitalisme, esensi filantropi (baca: kapitalisme) yang dikaitkan dengan tradisi Islam, dan juga artikel penulis luar negeri yang mengupas hubungan antara filantropi (kaitannya dengan amal baik) dan kapitalisme (kaitannya dengan pasar) sebagai hubungan terselubung yang membekukan dunia. Di bagian akhir rubrikasi, kami pun menyajikan sebuah wacana dari buku lama namun akan selalu baru untuk terus dikaji berkenaan dengan modus kedermawanan para filantrop dunia sebagai aksi yang sarat kepentingan dan aroma ideologis. Guna memperkuat hipotesisnya, para penulis dalam buku tersebut dalam risetnya menggunakan pendekatan kritis, dengan cara menggeledah sejarah, asumsi, wacana, cara kerja dan jaringannya. Besar harapan kami, apa yang kami sampaikan dalam edisi kali ini memberikan inspirasi dan paradigma baru dalam menyikapi berbagai persoalan global yang pada dasarnya semakin menekan kita untuk tunduk pada satu sistem yang menindas.
WHY CHOOSE US?
Nikmati koleksi Buku Non-Fiksi Umum terlengkap ditambah discount spesial.
Pesanan Anda segera Kami proses setelah pembayaran lunas. Dikirim melalui TIKI, JNE, POS, SICEPAT.
Semua barang terjamin kualitasnya dan terpercaya oleh ratusan ribu pembeli sejak 2006. Berikut Testimonial dari Pengguna Jasa Bukukita.com
Kami selalu memberikan harga terbaik, penawaran khusus seperti edisi tanda-tangan dan promo lainnya