We Are All Weird
DESCRIPTION
Manusia lebih suka berkumpul dalam suku-suku, atau ke dalam kelompok-kelompok orang yang secara bersama-sama memiliki satu pemimpin atau satu budaya atau satu definisi tentang yang normal. Revolusi digital telah memungkinkan dan memperkuat suku-suku ini, menghadirkan bagi kita jutaan silo, kelompok orang yang menghormati dan mengagumi dan mendukung pilihan-pilihan yang dengan gembira dianggap aneh oleh orang luar, tapi bagi kita di dalam suku itu adalah normal (normalnya kita).
Pilihan untuk mendorong kita semua ke arah kenormalan yang universal hanya demi membantu menjual lebih banyak sampah kepada massa adalah tidak efisien dan salah. Peluang di zaman kita kini adalah mendukung yang aneh, menjual kepada yang aneh dan, jika Anda mau, menjadi aneh.
We Are All Weird adalah perayaan tentang pilihan, tentang memperlakukan orang yang berbeda secara berbeda pula, tentang memeluk gagasan bahwa semua orang layak memperoleh harga diri dan kehormatan yang datang dengan cara didengarkan oleh orang lain.
***
Seth Godin adalah penulis tiga belas buku laris, blogger populer, dan seorang entrepreneur sukses. Bukunya telah diterjemahkan ke dalam lebih dari 35 bahasa.
Ia adalah pendiri Squidoo.com, satu dari seratus situs web paling populer di Amerika Serikat. Godin juga kolumnis di Fast Company dan Harvard Business Review serta pernah ribuan kali menjadi keynote speaker di berbagai perusahaan, lembaga pemerintahan, dan lembaga nirlaba.
Goodreads Review We Are All Weird
WHY CHOOSE US?
Nikmati koleksi Buku Psikologi terlengkap ditambah discount spesial.
Pesanan Anda segera Kami proses setelah pembayaran lunas. Dikirim melalui TIKI, JNE, POS, SICEPAT.
Semua barang terjamin kualitasnya dan terpercaya oleh ratusan ribu pembeli sejak 2006. Berikut Testimonial dari Pengguna Jasa Bukukita.com
Kami selalu memberikan harga terbaik, penawaran khusus seperti edisi tanda-tangan dan promo lainnya