Love from De Grote Postweg
DESCRIPTION
Excruciating war experience in a beautifully written prelude. The story was well knitted and very engaging.
- Nadia Razali. Lecturer of Universiti Kuala Lumpur. Malaysia
***
Renee van Fokkerhuise, seorang gadis Indo-Belanda, jatuh hati kepada pemuda Indonesia, Dika, seperti halnya kakeknya dahulu yang menikahi seorang gadis pribumi sewaktu ia bertugas menjadi seorang amtenaar di Gemeente Bandoeng pada masa pemerintahan Hindia Belanda.
Di saat cintanya hampir terwujud, kondisi kakeknya di Belanda yang sering sakit-sakitan memaksa Renee, sebagai cucu kesayangan harus meninggalkan Indonesia untuk kembali ke Belanda. Setelah bertahun-tahun didera sakit, kakeknya menutup mata sebelum sempat mengunjungi negeri yang selalu dipujanya-Indonesia. Sebelum detak jantungnya terhenti, ia berwasiat kepada Renee agar abu jenazahnya ditaburkan di aliran sungai Cikapundung, jalan Asia Afrika, Bandung. Sejalan amanat kakeknya, Renee kembali ke Bandung. la ingin merajut kembali cintanya kepada pemuda pujaan hatinya, Dika.
Namun, saat ia tiba di negeri hangat itu, keadaan telah berubah. Dika ternyata sudah menjalin hubungan dengan sahabat dekatnya sendiri yang dikenalnya sewaktu di Belanda, Nada --seorang gadis pemain biola.
Berlatar belakang Bandoeng tempo doeloe dan masa kini, kisah ini menampilkan ikatan persahabatan yang menggetarkan dan mengharukan, terajut benang-benang konflik. Akankah Nada meneruskan cintanya dengan Dika, yang tak lain adalah pujaan sahabatnya sendiri, Renee? Ataukah ia rela mengorbankan perasaannya demi sebuah persahabatan?
WHY CHOOSE US?
Nikmati koleksi Buku Romance terlengkap ditambah discount spesial.
Pesanan Anda segera Kami proses setelah pembayaran lunas. Dikirim melalui TIKI, JNE, POS, SICEPAT.
Semua barang terjamin kualitasnya dan terpercaya oleh ratusan ribu pembeli sejak 2006. Berikut Testimonial dari Pengguna Jasa Bukukita.com
Kami selalu memberikan harga terbaik, penawaran khusus seperti edisi tanda-tangan dan promo lainnya