Gurunya Manusia
DESCRIPTION
GURUNYA MANUSIA
Strategi Multiple Intelligences
Mengembangkan Apersepsi
Membentuk Guardian Angel
Mengajar dengan Hati
Menjadi Sosok yang Menyenangkan bagi Siswa
Meraih Gelombang Alfa Siswa
Menjadi Sekolah Terbaik
"Saya membuat lesson plan, tapi pada saat mengajar, semua rencana mengajar jadi kacau ."
"Semua siswa asyik sendiri, ribut, dan tidak memberikan perhatian. Saya merasa tidak diterima oleh mereka."
"Rasanya, pada pertemuan kemarin saya telah mengajar dengan baik. Namun, hari ini, saat akan melanjutkan materi, mereka semua bilang, pelajaran yang kemarin lupa dan masih belum paham."
Inikah yang Anda alami? Kalau ya, sungguh sangat disayangkan. Padahal, menit-menit pertama dalam proses belajar adalah waktu terpenting untuk satu jam pembelajaran selanjutnya. Tahukah Anda bahwa hak mengajar itu ada di tangan siswa, bukan di tangan guru? Apabila siswa rela memberikan hak mengajar tersebut kepada seorang guru, sang guru pasti akan diterima oleh siswanya saat proses belajar berlangsung. Nah, guru harus "merebut" hak mengajar itu. Guru harus proaktif untuk memperoleh hak tersebut. Bagaimana caranya?
Setelah berhasil dengan Sekolahnya Manusia, kembali Munif Chatib memaparkan konsep, tips, dan contoh-contoh untuk menjadi Gurunya Manusia, seorang guru sejati, guru yang dirindukan siswanya, guru profesional yang dapat menjalankan Sekolahnya Manusia. Berdasarkan belasan tahun pengalamannya di bidang pendidikan, dengan mudah, jelas, dan ringan, sang konsultan pendidikan dan manajemen ini mengungkapkan bagaimana:
Profesionalitas guru yang harus diikuti
Solusi manajemen waktu guru dalam bekerja, mengajar, dan belajar
Fokus kepada kondisi peserta didik
Mendesain pelatihan guru
Mengajar dengan cara menyenangkan
Menjelajah kemampuan siswa
Memandang setiap peserta didik sebagai juara
Menjadikan wali murid sahabat guru dan sekolah
Dengan menjadi Gurunya Manusia, guru sebagai ujung tombak pendidikan di Sekolahnya Manusia akan menghasilkan generasi yang berkualitas.
***
Panduan penting dan berharga bagi para pendidik.
Bobbi DePorter, Presiden Quantum Learning Network/SuperCamp, penulis Quantum Learning dan Quantum Teaching
Munif Chatib adalah seorang yang sangat committed dengan pengembangan pendidikan. Hati dan pikirannya ada di pendidikan.
Anies Baswedan, Ph.D., Rektor Universitas Paramadina dan Ketua Gerakan Indonesia Mengajar
Munif Chatib melakukan pekerjaan yang excellent, luar biasa, mengubah paradigma para guru dan orangtua dalam pembelajaran tak hanya membatasi satu metode.
Thomas Armstrong, Ph.D., pakar multiple intelligences
***
Keunggulan buku ini:
1. Penulis:
Kompeten: praktisi, konsultan, pembicara
Sering berkeliling berbagai daerah sebagai konsultan dan pembicara
Aktif, rajin menulis di media internet
2. Isi Buku
Panduan bagi guru, praktisi pendidikan dan pembelajaran.
Praktis
3. Kemasan
- Menarik dan atraktif
- Ilustrasi
Buku terkait
1. Buku-buku Learning
2. Buku-buku pengembangan diri
Goodreads Review Gurunya Manusia
WHY CHOOSE US?
Nikmati koleksi Buku Pendidikan & Pengajar terlengkap ditambah discount spesial.
Pesanan Anda segera Kami proses setelah pembayaran lunas. Dikirim melalui TIKI, JNE, POS, SICEPAT.
Semua barang terjamin kualitasnya dan terpercaya oleh ratusan ribu pembeli sejak 2006. Berikut Testimonial dari Pengguna Jasa Bukukita.com
Kami selalu memberikan harga terbaik, penawaran khusus seperti edisi tanda-tangan dan promo lainnya