Pertarungan Negara VS Pasar
DESCRIPTION
Agenda liberalisasi ekonomi yang didesakkan kekuatan kapital melalui agen-agen neoliberal seperti IMF, Bank Dunia, dan WTO, khususnya sejak krisis moneter Asia satu dasawarsa yang lalu, telah membuat sebagian negara di Asia, termasuk Indonesia semakin terpuruk. Melalui Structural Adjustment Program (SAP) IMF, negara-negara tersebut telah kehilangan otoritasnya dan dipaksakan tunduk terhadap mekanisme pasar bebas.
Namun di tengah gencarnya serangan pasar dalam meminggirkan peran negara, ada pula beberapa negara Asia (The Asian Miracle) seperti Cina, Korea Selatan, Taiwan, Hongkong, Singapura, Malaysia, dan Indiea, yang mampu keluar darir krisis, bahkan menjadi kekuatan ekonomi baru yang disegani. Itu semua berkat kepiawaian mereka memainkan peran kunci (key player) dalam ekonomi politik global, sekaligus bisa menjaga kedaulatan nasional dalam pengertian melindungi integritas negara dan bangsa dalam semua aspek kehidupannya darir intervensi integritas negara dan bangsa dalam semua aspke kehidupannya dari intervensi kekuatan-kekuatan pasar.
Kemenangan mereka atas pasar, sekaligus mematahkan teori liberalisme yang digagas era 1970-an, bahwa intervensi negara akan membuat mekanisme pasar tidak berjalan efektif. Dengan belajar dari pengalaman The Asian Miracle, diharapkan buku ini akan membuka diskusi lebih lanjut bagi para akademisi, mahasiswa, para perumus kebijakan pemerintah, aktivis lembaga swadaya masyarakat (LSM), serta masyarakat pada umumnya, untuk mencari formula yang paling tepat diterapkan di negara kita. Karena bagaimana pun demi kesejahteraan rakyat, pertarungan ini harus dimenangkan oleh negara.
WHY CHOOSE US?
Nikmati koleksi Buku Sosial-Politik terlengkap ditambah discount spesial.
Pesanan Anda segera Kami proses setelah pembayaran lunas. Dikirim melalui TIKI, JNE, POS, SICEPAT.
Semua barang terjamin kualitasnya dan terpercaya oleh ratusan ribu pembeli sejak 2006. Berikut Testimonial dari Pengguna Jasa Bukukita.com
Kami selalu memberikan harga terbaik, penawaran khusus seperti edisi tanda-tangan dan promo lainnya