Belajar dari Kegagalan Bisnis Lele
DESCRIPTION
Kebutuhan pasar akan ikan lele memang terbilang tinggi. Untuk daerah Jabodetabek saja, diperlukan tidak kurang dari 80 ton lele daging per harinya. Tak heran, bila banyak orang yang berbondong-bondong terjun ke bisnis lele, baik pada segmen pembenihan, pembesaran, maupun produk olahannya. Namun, tak sedikit pula dari mereka yang mengalami kegagalan dalam menjalani bisnis lele. Permasalahan seperti induk yang tidak memijah, ikan banyak yang menggantung, over produksi, atau harga pakan yang mahal kerap menjadi pemicunya. Apalagi, pengetahuan dan pengalaman mereka relatif masih sedikit.
Kegagalan yang dialami tidak serta merta membuat semua praktisi lele menghentikan usahanya. Justru, dengan belajar dari kegagalan-kegagalan tersebut, akhirnya mereka bisa sukses dalam melakoni usahanya. Buku ini merangkum kegagalan-kegagalan yang pernah dialami oleh lebih dari 30 praktisi suskes lele. Kiat-kiat sukses mereka untuk dapat bangkit dari kegagalannya juga diulas tuntas dalam buku ini.
Dengan adanya buku ini, para pembaca diharapkan dapat belajar dari kegagalan kegagalan tersebut dan berusaha sebisa mungkin untuk tidak ikut mengulanginya.
WHY CHOOSE US?
Nikmati koleksi Buku Bisnis-Investasi terlengkap ditambah discount spesial.
Pesanan Anda segera Kami proses setelah pembayaran lunas. Dikirim melalui TIKI, JNE, POS, SICEPAT.
Semua barang terjamin kualitasnya dan terpercaya oleh ratusan ribu pembeli sejak 2006. Berikut Testimonial dari Pengguna Jasa Bukukita.com
Kami selalu memberikan harga terbaik, penawaran khusus seperti edisi tanda-tangan dan promo lainnya