Televisi Jakarta di Atas Indonesia : Kisah Gagalnya Sistem Televisi Berjaringan di Indonesia
DESCRIPTION
Menurut penulis, mereka yang berada di pusat kekuasaan terlalu terbiasa memandang Indonesia sebagai Jakarta, pun dalam hal pertelevisian. Pemerintah dengan mudah bersimpati dengan kesulitan yang dirasakan oleh stasiun-stasiun televisi besar di Jakarta yang sebenarnya secara konsisten dan berkelanjutan memang berusaha menggagalkan demokratisasi penyiaran seraya mengabaikan sama sekali persoalan besar yang dihadapi lembaga-lembaga penyiaran swasta dan komunitas yang dikembangkan di luar Jakarta.
Sampai sekarang, stasiun-stasiun televisi di luar Jakarta masih bertahan hidup dengan keyakinan. Keluhan mereka tidak pernah didengar. Keluhan mereka tidak pernah dijadikan bahan pertimbangan. Pemerintah hanya mau mendengar keluhan para pemodal besar di Jakarta. Benarkah?
Buku ini berusaha menjelaskan kepada pembaca bagaimana amanat demokratisasi penyiaran akhirnya tak kunjung terwujud karena segenap pihak yang seharusnya menegakkannya, memilih untuk membiarkan "pembusukan" terjadi. Siapa pihak-pihak itu? Semua dibahas lengkap di buku ini!
Goodreads Review Televisi Jakarta di Atas Indonesia : Kisah Gagalnya Sistem Televisi Berjaringan di Indonesia
WHY CHOOSE US?
Nikmati koleksi Produk Lain-lain terlengkap ditambah discount spesial.
Pesanan Anda segera Kami proses setelah pembayaran lunas. Dikirim melalui TIKI, JNE, POS, SICEPAT.
Semua barang terjamin kualitasnya dan terpercaya oleh ratusan ribu pembeli sejak 2006. Berikut Testimonial dari Pengguna Jasa Bukukita.com
Kami selalu memberikan harga terbaik, penawaran khusus seperti edisi tanda-tangan dan promo lainnya