Display Buku
Negeri Van Oranje
 
Rp 94.800
Hemat Rp 18.960
Rp 75.840

 
Apa itu Resensi?

Resensi adalah pertimbangan, pembicaraan atau ulasan sebuah buku.
Resensi itu bukan sekadar menceritakan isi buku atau sinopsis.
Resensi adalah penilaian Anda secara kritis setelah membaca isi buku, apa kelebihannya atau kekurangannya.
Jadi sekali lagi, resensi tidak sama dengan sinopsis dan resensi tidak mengandung spoiler (membocorkan isi cerita yang penting).
Resensi dari yunita1987
 
  01 Mei 2012 - 12:22:18

Isi Resensi :
Negeri Van Oranje


‘Negeri Van Oranje’ Pertama membaca buku ini, pada bab Prolog, langsung ada komunikasi antar tokoh dalam cerita, dan sempat membuatku bingung, kok tiba-tiba langsung komunikasi gini, pertama diceritakan tentang Banjar di Rotterdam, Wicak di Wageningen dan Daus di Utrecht. Setelah itu, akhirnya diceritakan bagaimana dengan pertemuan antara Banjar, Wicak, Daus dan Geri dan juga Lintang. Jujur saja, membaca buku ini aku seperti mengikuti kehidupan mereka berlima disaat sedang belajar diluar negeri, kehidupan mereka yang seru banget serta cerita persahabatan mereka. Dan dari buku ini, kita mendapatkan banyak ilmu dikarenakan banyak sekali deskripsi mereka tentang bagaimana kehidupan Negara Belanda, tips-tips yang diberikan kepada para pembaca selain itu, bagaimana kehidupan para pelajar dari negeri sendiri yang sedang belajar dinegara belanda. Sampai bagaimana keadaan para mahasiswa yang harus bisa menghemat biaya untuk kelangsungan hidup,,,hehehe,,,kadang lucu juga, seperti ikutan antri untuk mendapatkan makanan seperti mendapatkan sembako, hehehe. Para pembaca bukan hanya disuguhkan cerita kehidupan dari dunia para pelajar dan pembuatan tesis mereka yang sepertinya sangat mengerikan sekali, tetapi juga ada kisah cinta dan persahabatan. Persahabatan mereka berlima yang mereka sebut dengan aagaban yang kadang lucu banget, unik dan juga kisah cinta,,,hehehe,,,yang ternyata antara Banjar, Wicak dan Daus diam-diam suka dengan Lintang, sedangkan Lintang yang harus putus dari kekasihnya seorang pria bule, malah menjatuhkan perasaanya kepada Geri, dimana Geri menjadi sosok yang digambarkan paling keren, paling bijaksana, paling kaya dari antara mereka semuanya dan lebih baik. Mungkin jika sosok seorang Geri benar-benar ada disini, aku juga akan suka juga ma Geri seperti Lintang, tetapi, jika melihat aslinya mungkin aku gak mau deh (dalam hal ini, mau ditulis disini, tetapi lebih baik, dibaca sendiri aja ya daripada penasaran). Setelah beberapa lembar terakhir dari buku ini, aku merasa sedih sekali dikarenakan aku seperti merasa sudah ikut dalam persahabatan mereka berlima persahabatan yang sudah sangat erat selama dikota Belanda harus dipisahkan karena kita masing-masing punya kehidupan dan tujuan sendiri-sendiri yang ingin dicapai. Dan ending dari ceritanya menurutku uda sangat..sangat..sangat bagus, kenapa ? Karena mereka berlima bertemu kembali disaat Lintang & Wicak merayakan pernikahan mereka. Untuk buku ini, aku kasih 5 bintang. Sangat saya rekomendasikan buat teman-teman yang ingin jalan-jalan atau ingin belajar dinegara Belanda. Karena buku ini bukan hanya menyuguhkan bagaimana kehidupan kota Belanda saja, tetapi banyak cerita-cerita menarik dari kehidupan mereka so gak akan buat bosan. Good and I like this book
Rating
+1 rating+1 rating+1 rating+1 rating+1 rating


 
 
[Semua Resensi Buku Ini]