Apa itu Resensi?
Resensi adalah pertimbangan, pembicaraan atau ulasan sebuah buku.
Resensi itu bukan sekadar menceritakan isi buku atau sinopsis.
Resensi adalah penilaian Anda secara kritis setelah membaca isi buku, apa kelebihannya atau kekurangannya.
Jadi sekali lagi, resensi tidak sama dengan sinopsis dan resensi tidak mengandung spoiler (membocorkan isi cerita yang penting).
|
|
|
06 Sep 2006 - 15:57:30
Isi Resensi : Sudoku: Permainan Pengasah Otak Yang Menantang
Sepertinya sekarang ini di Indonesia orang-orang sudah mulai mengenal bahkan ketagihan untuk memainkan puzzle sudoku. Sudoku adalah puzzle menyusun angka (beberapa untuk tingkat yang lebih sulit menggunakan symbol, gambar atau huruf asing). Saya menyukai puzzle ini karena bentuknya sederhana seperti teka teki silang tapi tidak menggunakan pertanyaan umum.
Menurut saya buku yang satu ini walaupun kelihatan sama saja dengan beberapa buku sudoku yang beredar di pasaran, tetapi mempunyai beberapa variasi dan perbedaan. Di buku ini ada beberapa ukuran puzzle, 6x6, 9x9 dan yang paling istimewa adalah 12x12. walaupun ukuran 6x6 kelihatan mudah tetapi setelah beberapa halaman di awal, beberapa di antaranya ada yang tingkatannya lumayan sulit. Untuk level pemanasan di ukuran 9x9 memang terasa mudah dan tidak berbeda jauh dengan sudoku di buku-buku yang lain, tetapi kalau anda merasa sudah mahir memainkan sudoku, coba deh level tantangan-nya kadang saya sendiri harus spekulasi jika semua kotak tersisa masih mempunyai beberapa kombinasi angka (tapi biasanya kebanyakan spekulasi gagal, saya tidak rekomendasikan cara ini). Beberapa puzzle terasa agak bikin penasaran kalau sudah mengisi hampir selesai tetapi beberapa kotak masih saja mempunyai beberapa kombinasi sehingga kita harus tetap mencari kotak yang pasti bisa diisi dengan benar sampai hampir seluruh kotak selesai. Jangan coba isi level 12x12 jika anda cuma berpikir untuk sekedar mencoba, pasti gagal atau hanya sekedar stress dan ditinggal. Rasanya sayang kalau puzzle yang cuma 2 halaman dan tidak ada di buku lainnya harus berisi corat-coret karena melakukan banyak kesalahan. Kecuali ….
Saya tidak bilang buku ini lebih sulit tetapi justru secara tidak langsung meningkatkan keahlian kita dalam memainkan sudoku karena tingkat kesulitan yang meningkat secara bertahap di setiap halamannya dan jika anda sudah bisa menyelesaikan sebagian besar puzzle di buku ini (terutama level tantangan), saya yakin saat anda mencoba sudoku di buku yang lain pasti akan terasa mudah, dan bersiaplah untuk mengikuti kompetisi sudoku. |
|
|
[Semua Resensi Buku Ini] |
|