Apa itu Resensi?
Resensi adalah pertimbangan, pembicaraan atau ulasan sebuah buku.
Resensi itu bukan sekadar menceritakan isi buku atau sinopsis.
Resensi adalah penilaian Anda secara kritis setelah membaca isi buku, apa kelebihannya atau kekurangannya.
Jadi sekali lagi, resensi tidak sama dengan sinopsis dan resensi tidak mengandung spoiler (membocorkan isi cerita yang penting).
|
|
|
17 Nov 2006 - 09:16:28
Isi Resensi : Why Men Don't Listen and Women Can't Read Maps
Udah lama banget pengen beli buku ini versi Inggrisnya, tapi karna mahal jadi gak kebeli juga. Waktu akhirnya keluar versi Indonesia-nya, tentu Gramedia Depok jadi saksiku jingkrak-jingkrak. Anyway..
If you are a person yang pengin banget memahami diri sendiri, orang lain dan relasi kita sama orang lain, menurutku ini salah satu buku yang bisa membantu.
Buku ini membuat kita sedikit mengerti (pada tahapan kognitif) tentang kenapa harga diri laki-laki terluka kalo disuruh tanya arah jalan waktu tersesat. Juga kenapa kecenderungan laki-laki pergi saat wanita menangis, sering dilakukan, dan tidak dipahami menyakitkan hati sang wanita.
Buatku pribadi buku ini membantuku memahami sosok-sosok lain di sekelilingku. Tentunya gak bisa diterima secara saklek bahwa perempuan PASTI begini atau laki-laki PASTI begitu, tapi at least kita bisa mengerti dasar-dasarnya... selanjutnya modifikasinya jadi lebih jelas dipahami...
Sayangnya menurut pengamatan laki-laki merasa kurang tertarik dengan buku ini, padahal buku ini bicara tentang relasi sosial secara umum, gak cuman khusus buat perempuan.
Baca deh. Selama baca, pasti kita akan banyak senyum-senyum menyadari betapa hampir mirip cerita di buku dengan kenyataan yang kita alami. Setelah itu? Dorongan untuk lebih memahami orang lain pasti lebih besar.
Selamat membaca and enhance your understanding among others... |
|
|
[Semua Resensi Buku Ini] |
|