Display Buku
Habiskan Saja Gajimu : Edisi Terbaru
 
Rp 54.000
Hemat Rp 2.700
Rp 51.300

 
Apa itu Resensi?

Resensi adalah pertimbangan, pembicaraan atau ulasan sebuah buku.
Resensi itu bukan sekadar menceritakan isi buku atau sinopsis.
Resensi adalah penilaian Anda secara kritis setelah membaca isi buku, apa kelebihannya atau kekurangannya.
Jadi sekali lagi, resensi tidak sama dengan sinopsis dan resensi tidak mengandung spoiler (membocorkan isi cerita yang penting).
Resensi dari celurut
 
  29 Mei 2015 - 23:58:02

Isi Resensi :
Tamparan maut bagi karyawan kelas menengah


Teman saya pernah bilang, orang gajian itu ada dua macam: pertama tipe tipe "gimana besok", kedua tipe "besok gimana?". Tipe pertama yang tidak memperdulikan keuangannya dengan cermat, walau tidak bisa dikatakan bodoh, sementara yang kedua selalu cermat memikirkan apa yang terjadi esok jika mengeluarkan sejumlah uang saat ini. Mungkin kita paham hal itu, tetapi apa benar kita ingin menjalankan begitu saja? Maksudnya, jika kita termasuk tipe pertama, apa benar kita ingin terus seperti itu? Atau istilah dalam buku ini adalah "hidup dari gaji ke gaji". Kapan kita bisa mendapatkan kebebasan finansial yang sebenarnya? Tidak, ini bukan retorika ala MLM, karena yang diajarkan dalam buku ini lebih mendasar, yaitu mengatur keuangan. Buku ini menjabarkan konsep manajemen keuangan dengan sederhana, bahasa yang ringan, namun tetap saja, seperti halnya judul resensi ini, menampar dengan keras. Para karyawan kelas menengah dengan tipikal pertama yang saya katakan sebelumnya bahkan akan merasa buku ini menjadi tamparan maut bagi mereka. Bagaimana tidak, mengatur keuangan ternyata begitu mudah menurut buku ini, karena kuncinya hanya satu, mindset. Bagaimana kita menyayangi uang kita adalah yang penting, dengan begitu kita tidak sembrono mengeluarkannya untuk apa yang kita rasa perlu dan belum perlu. Apalagi lalai mempergunakan uang sehingga menelantarkan hal-hal yang penting seperti tagihan dan zakat. Benar, zakat. Mungkin bahasanya agak islami, tetapi zakat bisa berarti universal, apapun agama Anda. Memberi kepada orang lain, itu perlu, bukan? Seperti yang saya katakan di atas, dengan sedikit napas islami dalam buku ini tidak menjadikan buku ini terbatas untuk golongan agama tertentu, karena buktinya, isi buku ini sangat fundamental, dan mau tidak mau harus dibilang, sangat universal. Membaca buku ini akan membuat Anda sesak karena cara Anda memperlakukan uang Anda tidaklah benar, namun dengan gayanya yang ringan, buku ini mengajak dan menuntun pembacanya untuk "kembali ke jalan yang benar". Sama sekali tidak ada gaya menggurui di dalamnya. Ditambah lagi, buku ini tidak sekadar buku teks manajemen keuangan yang biasa Anda baca, dengan tulisan bertumpuk-tumpuk dan kutipan-kutipan motivasi orang asing yang kita kenal saja tidak. Buku ini dilengkapi dengan grafis yang menarik, dengan warna yang cerah, dan kalimat-kalimat pendeknya justru membuat kita lama membalik halaman karena terserap ke dalam fase merenung. Jadi, baca saja buku ini, dan habiskan gajimu, setelah mempertimbangkan masak-masak, apa yang sudah dialokasikan sebelumnya.
Rating
+1 rating+1 rating+1 rating+1 rating+0 rating


 
 
[Semua Resensi Buku Ini]