|
Apa itu Resensi?
Resensi adalah pertimbangan, pembicaraan atau ulasan sebuah buku.
Resensi itu bukan sekadar menceritakan isi buku atau sinopsis.
Resensi adalah penilaian Anda secara kritis setelah membaca isi buku, apa kelebihannya atau kekurangannya.
Jadi sekali lagi, resensi tidak sama dengan sinopsis dan resensi tidak mengandung spoiler (membocorkan isi cerita yang penting).
|
|
|
| |
15 Okt 2012 - 13:26:08
Isi Resensi : To Wed A Wicked Prince
Sepintas tersa seperti cerita dongeng bagi Livia Lacey, ketika tiba-tiba seorang pangeran tampan datang menghampirinya dan menyelematkannya dari rasa bosan berada di sebuah pesta dansa, apalagi sang pangeran tampan dari Rusia itu ternyata begitu pandai berdansa dan mampu membuatnya tersenyum bahkan tertawa riang saat bersamanya. Dalam sekejap, Livia terpesona meski Prince Alexander Prokov hanyalah seorang imigran asing, tapi menurutnya dia tetaplah seorang bangsawan, seorang bangsawan yang mengagumkan.
Begitu intens pendekatan Alex terhadap Livia, dengan mengirimkan bunga-bunga yang luar biasa banyaknya hingga menyerupai taman bunga, Alex mendekati Livia dan disusul dengan berbagai hadiah mewah lainnya. Alex dengan gamblang menyatakan ketertarikannya pada Livia, menginginkan Livia, dan meski Livia sempat waspada namun akhirnya Livia menyerah juga pada pesona sang pangeran hingga resmilah Livia Lacey menjadi Princess Livia Prokov.
Livia merasa amat bahagia dengan pernikahannya hingga terasa seperti berada dalam gelembung apalagi karena setelah menikah pun Alex tetap saja tidak berubah, masih saja senang memberinya berbagai hadiah mewah. Livia bahagia bersuamikan Alex, dia bangga pada suaminya yang seorang pangeran meski pernah mendengar olok-olok tentang seorang pangeran Rusia yang hanya berharga senilai 1o sen di negaranya asalnya sendiri, namun Livia tak perduli.
Lama kelamaan gelembung kebahagiaan Livia mulai mengempis ketika dia mulai menyadari bahwa Alex seperti sedang merahasiakan sesuatu darinya seolah tak percaya padanya. Alex selalu menjauhkan Livia dari teman-teman Rusianya dan itu membuat Livia penasaran tanpa Livia sadari bahwa sebenarnya Alex justru sedang melindunginya, Alex tak ingin Livia terluka karena perlahan Alex mulai menyadari bahwa dia menyayangi Livia, dia mencintai istrinya.
Karena rasa penasaran nya yang teramat besar akhirnya Livia pun mengetahui salah satu rahasia Alex meskipun secara tidak disengaja. Dan benar saja, Livia terluka saat mengetahui satu rahasia itu. Meski dengan rasa sakit yang masih menganga, Livia tetap memaksa Alex untuk menceritakan sisa rahasianya yang lain. Alex tak tega tapi juga tak ingin Livia terus tersiksa dengan rasa penasarannya maka Alex pun menceritakan sekelumit rahasianya yang lain dan membuat Livia terpukul telak karenanya.
Kemungkinan perpisahan diantara merekapun mulai terbuka, meski Alex tak ingin meninggalkan Livia. Alex tak ingin mengulang sejarah pahit orangtuanya.
Pada akhirnya, perasaan Livia pun kembali diuji ketika Alex tiba-tiba menghilang di suatu sore, Livia harus menguatkan diri dan mengumpulkan keberanian saat mengetahui bahwa Alex berada dalam bahaya ... |
|
| |
[Semua Resensi Buku Ini] |
|