GOOGLE ANDROID
DESCRIPTION
OS buatan raksasa internet ini diberi nama Google Android. Apakah Anda penasaran apa itu Android? Android adalah sistem operasi untuk telepon seluler yang berbasis Linux. Android juga menyediakan platform terbuka bagi para pengembang guna menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk digunakan oleh bermacam peranti bergerak. Operating System Android ini di keluarkan oleh Google untuk menyaingi Windows, Apple dan pesaing-pesaingnya. Google sendiri mempunyai alasan cukup kuat untuk melirik pangsa seluler, karena perkembangan teknologi telepon seluler dewasa ini sudah bukan merupakan evolusi lagi, melainkan sebuah revolusi. Babak baru dalam dunia telekomunikasi nirkabel ini terus bergulir dengan cepat.
Jika sekarang seseorang mempunyai PC di rumah, dan notebook untuk ke kantor atau kuliah, serta berkomunikasi melalui telepon seluler. Maka pergerakkan yang terjadi sekarang adalah, orang mulai berpikir bagaimana menyatukan semuanya dalam satu genggaman. Jawaban untuk kebutuhan ini ada pada Google Android. Nah, bagi Anda yang ingin tahu lebih dalam mengenai Android, atau bahkan tertarik untuk membeli gadget bersistem operasi Android, Anda bisa menilik lebih dalam lagi lewat buku ini. Anda akan dibimbing langkah demi langkah mengenal dan mengoperasikan OS buatan raksasa internet Google, sehingga akan lebih memantapkan Anda untuk memilih dan menggunakan Android.
WHY CHOOSE US?
Nikmati koleksi Buku Sistem Operasi terlengkap ditambah discount spesial.
Pesanan Anda segera Kami proses setelah pembayaran lunas. Dikirim melalui TIKI, JNE, POS, SICEPAT.
Semua barang terjamin kualitasnya dan terpercaya oleh ratusan ribu pembeli sejak 2006. Berikut Testimonial dari Pengguna Jasa Bukukita.com
Kami selalu memberikan harga terbaik, penawaran khusus seperti edisi tanda-tangan dan promo lainnya