Cara Praktis Membuat ANtivirus Komputer
DESCRIPTION
Menjadi hal yang menyebalkan ketika komputer atau laptop kita terkena virus. Apa yang akan Anda lakukan jika hal ini terjadi pada Anda? Mungkin Anda akan mengandalkan antivirus-antivirus gratisan dan menunggu update dari antivirus-antivirus tersebut untuk membasminya.
Namun, apakah Anda pernah berpikir untuk belajar membuat tool, antivirus pribadi, atau mungkin antivirus publik yang ampuh buatan sendiri? Apakah membuat antivirus itu sulit? Lalu, mungkinkah dapat dilakukan oleh pengguna komputer yang masih awam? Jawabannya adalah: membuat antivirus itu tidak sulit dan sangat mungkin dilakukan oleh siapapun termasuk pengguna komputer yang masih awam.
Melalui buku ini, kita akan belajar membuat antivirus dengan teknik beragam, mulai dari belajar coding, mengenal ceksum, membuat database, mengenal teknik Heuristic, memburu virus, bahkan menganalisis kerja virus sehingga Pembaca dapat membuat antivirus yang profesional. Buku ini juga cocok bagi siapa saja yang mau belajar membuat dan memperkuat antivirus yang pernah dibuatnya, khususnya dengan bahasa pemrograman Visual Basic 6.0.
WHY CHOOSE US?
Nikmati koleksi Buku Internet terlengkap ditambah discount spesial.
Pesanan Anda segera Kami proses setelah pembayaran lunas. Dikirim melalui TIKI, JNE, POS, SICEPAT.
Semua barang terjamin kualitasnya dan terpercaya oleh ratusan ribu pembeli sejak 2006. Berikut Testimonial dari Pengguna Jasa Bukukita.com
Kami selalu memberikan harga terbaik, penawaran khusus seperti edisi tanda-tangan dan promo lainnya