Leadership Habits And Culture Transformation (Lhct)
DESCRIPTION
"Empat bagian dalam buku ini sangat mendesak untuk segera dipelajari, dilatih, dan dipraktikkan di seluruh lembaga pemerintahan supaya mempercepat transformasi budaya kerja seluruh pegawai sebagai aparatur sipil negara [ASN]." -Yasonna H. Laoly Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Periode 2014-2019 & 2019-2024) Buku ini diawali dan diakhiri dengan kutipan dari Jalaluddin Rumi, seorang cendekiawan Muslim dan penyair ternama di dunia: 'When you start to walk on the way, the way appears.. Kita tahu bahwa dunia telah berubah. Kemajuan teknologi dan berbagai bentuk disrupsi tidak dapat dibendung. Untuk itu, para pemimpin harus menumbuhkan kebiasaan baru dalam mentransformasi budaya perusahaan. Sahabat saya, Eloy Zalukhu, bersama LHCT (Leadership Habits and Culture Transformation hadir sebagai penunjuk arah. Namun, seringkali kita dihantui oleh keraguan karena tidak yakin dengan hasil atau apa yang harus dilakukan selanjutnya, Kutipan Di alas menjadi pendorong bagi kita agar berani memulai transformasi itu sekarang. Saat Anda mulai berjalan, jalan lain yang diperlukan akan muncul dengan sendirinya." -Rizkan Firman Presiden Direktur PT Adhi Commuter Properti. Tok Eloy Zalukhu dikenal sebagai Founder and Master Teacher of Theocentric Motivation and Leadership (TML), NLP Licensed Practitioner, Team Alignment Facilitator, Sales Training Expert, Leadership Coach and Organizational Culture Consultant. Sejak tahun 2005, dia telah melatih ratusan ribu orang di lebih dari 200 perusahaan di berbagai wilayah Indonesia. Dia juga pernah diundang berbicara di beberapa kota di Asia, seperti Singapura, Kuala Lumpur, Bangkok, dan Hong Kong. Oleh pertolongan Tuhan, semangat kerja dan spirit pantang menyerah, pada 2001 dia berhasil meraih gelar sarjana dalam bidang Marketing and Management di Deakin University, Melbourne, Australia. Kemudian, ia menyelesaikan program MBA di IPMl International Business School dengan tesis Improving Organizational Performance using Balanced Scorecard. Setelah bekerja di Frontier Consulting Group, perusahaan Marketing Research and Consultant, pada tahun 2005 ia memulai karir sebagai pembicara. Ia telah menulis empat buku yang diterbitkan Gramedia Pustaka Utama (GPU), berjudul Life Success Triangle, SalesWarrior using RAVE Sales Principles, Im A Leader: Turning Good Managers Into Great Leaders, dan An Invitation to TML: Theocentric Motivation and Leadership. Kisah hidupnya telah diliput oleh berbagai media hingga dibukukan dalam bentuk novel true story oleh penulis ternama, Alberthiene Endah. Menurut rencana, novel true story ini akan dibuatkan film dan tayang di seluruh bioskop di Tanah Air. Eloy adalah managing director dari CAPSTONE Asia Servitama, yang berfokus membangun budaya organisasi dan pengembangan kepemimpinan melalui tiga layanan, yaitu training, coaching, dan consulting, yang dikerjakan bersama para associate trainers, coaches dan partner consultants berpengalaman. Sejak 2013, ia mengasuh acara talkshow yang penuh inspirasi dan tips untuk hidup lebih baik dalam program SMART MOTIVATION and DIRECTORS UPDATE di Radio Smart Fm, setiap hari Senin malam, pukul 20.0021.00 WIB yang disiarkan LIVE di 10 kota besar di Indonesia. Saat ini dia tinggal di Jakarta bersama istri dan sepasang putra-putri.
WHY CHOOSE US?
Nikmati koleksi Buku Kepemimpinan terlengkap ditambah discount spesial.
Pesanan Anda segera Kami proses setelah pembayaran lunas. Dikirim melalui TIKI, JNE, POS, SICEPAT.
Semua barang terjamin kualitasnya dan terpercaya oleh ratusan ribu pembeli sejak 2006. Berikut Testimonial dari Pengguna Jasa Bukukita.com
Kami selalu memberikan harga terbaik, penawaran khusus seperti edisi tanda-tangan dan promo lainnya