Menyingkap Karen : Kisah Menggugah Seorang Dokter dalam Merawat Seorang Wanita dengan 17 Kepribadian

  • Cover Menyingkap Karen : Kisah Menggugah Seorang Dokter dalam Merawat Seorang Wanita dengan 17 Kepribadian
Rp 74.900
Hemat Rp 3.745
Rp 71.155
Judul
Menyingkap Karen : Kisah Menggugah Seorang Dokter dalam Merawat Seorang Wanita dengan 17 Kepribadian
Penulis
No. ISBN
978
Penerbit
Tanggal terbit
Agustus - 2008
Jumlah Halaman
-
Berat
500 gr
Jenis Cover
Soft Cover
Dimensi(L x P)
130x205mm
Kategori
Psikologi
Bonus
-
Text Bahasa
Indonesia ·
Lokasi Stok
Gudang Penerbit icon-help
Stok Tidak Tersedia

DESCRIPTION

Untuk pertama kalinya, kisah yang menyingkap kehidupan seorang penderita kepribadian ganda diceritakan oleh psikiater yang merawatnya. Buku ini adalah kisah mengesankan tentang seorang wanita muda yang terjerumus dalam kegelapan tak terbayangkan. Untuk bertahan hidup, dia menciptakan tujuh belas versi lain dari dirinya.

Pada 1989, seorang wanita bernama Karen Overhill menemui psikiater Richard Baer dengan keluhan depresi, kerap kehilangan ingatan, dan memiliki kecenderungan bunuh diri. Setelah berbulan-bulan merawat Karen, Dokter Baer mendapat surat dari seorang gadis cilik bernama Claire yang ternyata adalah sosok lain dari diri Karen. Sejak itu, satu per satu dari ketujuh belas sosok lain Karen menampakkan diri kepada Dokter Baer. Perempuan, laki-laki, anak-anaksemua sosok itu berkumpul di dalam tubuh Karen, silih berganti muncul dengan karakter berlainan.

Apakah yang sesungguhnya terjadi pada Karen sehingga kepribadiannya terbelah? Kekerasan masa kecil seperti apakah yang menjadi akar penyakitnya? Melalui terapi selama delapan belas tahun, Dokter Baer berusaha menyingkap seluruh misteri yang menghantui Karen dan membebaskannya dari trauma masa lalu yang membelenggunya.

***

Penulis: Richard Baer, mantan ketua Illinois Psychiatric Society, sekarang tinggal di Chicago, Amerika Serikat.

***

Kisah yang menggugah dan gamblang
Publishers Weekly

REVIEW Menyingkap Karen : Kisah Menggugah Seorang Dokter dalam Merawat Seorang Wanita dengan 17 Kepribadian

Oleh : Tita, 11 Okt 2008-01:55:17

Rating
+1 rating+1 rating+1 rating+1 rating+0 rating
Buku yang berkisah tentang child abuse sudah sering aku membacanya, dan memang aku memiliki ketertarikan sendiri terutama bagaimana para korban ini bertahan hidup dan bagaimana proses para guru, orang tua, psikiater, para penolong berjuang memberikan kekuatan agar mereka berani memutus rantai trauma dalam hidup mereka, sungguh membuat aku kagum. Namun…aku tak menyangka…18 tahun perjalanan Dr Baer dalam Menyingkap Karen ternyata menjadikan buku ini buku tentang child abuse yang paling mengerikan yang pernah ku baca, walhasil..dua kali Karen terbawa ke dalam mimpiku, ikut merasakan nyeri di organ organ tertentu tempat dimana Karen mengalami siksaan sadis, menahan nafas dan melewati beberapa lembar yang aku belum siap membacanya, begitulah sedikit gambaran bagaimana aku menghabiskan buku ini dan berusaha agar tidak kelewat hanyut dan membawa horror Karen ini kedunia nyataku.

Bermula saat Dr Baer seorang psikiater muda berusia 37 tahun kedatangan seorang pasien wanita bernama Karen Overhill. Setelah melahirkan putri keduanya melalui operasi Caesar Karen merasakan sakit yang tak kunjung sembuh, kerap kehilangan ingatan, dan memiliki kecenderungan untuk bunuh diri. Seiring waktu dari cerita dan surat yang di tulis Karen, terungkap penyebab depresi Karen adalah karena penyiksaan dan pelecehan seksual yang di lakukan oleh ayah dan kakeknya semasa Karen kecil. Di di tahun ke empat Dr Baer mendapat kejutan baru, ia mendapat sepucuk surat dari seorang gadis cilik bernama Claire yang ternyata adalah sosok lain dari diri Karen. Bermula dari surat ini kecurigaan dokter Baer bahwa Karen mengidap penyakit Multiple Personality Disorder atau sindrom ganguan kepribadian majemuk terbukti. Kejutan lainpun bermunculan tidak hanya Claire, ternyata Karen memiliki 17 kepribadian lain dalam dirinya. Dari ke-17 sosok tersebut makin tersingkaplah horror demi horror yang di alami Karen, dan bagaimana Karen bertahan hidup dengan membelah diri dan membentuk sosok sosok baru sungguh mengagumkan dan tidak masuk di akal sebenarnya.

Kesabaran dan bagaimana Dr Baer menyikapi curhatan Karen, menjadikan dirinya sebagai pendengar sejati, akhirnya membuahkan hasil. Holdon salah satu sosok dalam diri Karen membantu Dr Baer, memberi jalan bagaimana agar sosok sosok lain bisa berintegrasi dengan Karen. Sungguh ajaib… setelah sepuluh tahun terapi, jalan keluarnya justru di temukan dari dalam diri Karen sendiri.


Mengingat kisah ini lahir dari 18 tahun perjalanan terapi Karen, diambil dari 622 halaman catatan kemajuan, 49 gambar, 49 artepak, 12 rekaman suara, 2 kaset video, 275 email, 60 pucuk kartu ucapan, dan 5000 catatan harian dan surat dari Karen, wow sungguh mengagumkan bagaimana Dr Baer mengepreskannya menjadi 500 halaman saja. Buku ini menurut aku layak di baca oleh para dokter, psikiater atau psikolog, sebagai referensi keilmuan bagi mereka. Dan bagi yang pernah membaca kisah Dave Peltzer, Sheila nya Torrey Hayden..aku yakin kalian akan penasaran dengan buku yang satu ini

Hikmah dari kisah Karen ini, menjadikan diriku lebih bersyukur kepada Allah yang telah menjadikanku seorang wanita yang beruntung, memiliki orang tua yang penuh cinta, dan lebih menghargai kehidupan ini, bagaimanapun sulitnya…

Balikpapan 7 Oktober 2008

WHY CHOOSE US?

TERLENGKAP + DISCOUNTS
Nikmati koleksi Buku Psikologi terlengkap ditambah discount spesial.
FAST SHIPPING
Pesanan Anda segera Kami proses setelah pembayaran lunas. Dikirim melalui TIKI, JNE, POS, SICEPAT.
BERKUALITAS DAN TERPERCAYA
Semua barang terjamin kualitasnya dan terpercaya oleh ratusan ribu pembeli sejak 2006. Berikut Testimonial dari Pengguna Jasa Bukukita.com
LOWEST PRICE
Kami selalu memberikan harga terbaik, penawaran khusus seperti edisi tanda-tangan dan promo lainnya

Produk digital

Buku sejenis lainnya

WorkLess, EarnMore the trilogy Part 1
Buku Who The Hell Are You? Buku Personal Branding
Buku pengembangan Diri Januari 2020
Buku Populer & Terlaris 2020